Rabu, 12 Februari 2014

Tentara Suriah Lancarkan Operasi Sukses di Berbagai Wilayah

Suriah Hari Ini - Pasukan pemerintah Suriah menewaskan puluhan militan dukungan asing dan menyita senjata mereka dalam operasi di berbagai wilayah.

Militer Suriah melancarkan operasi terhadap militan di propinsi Damaskus, Aleppo, Deir Ezzor, Homs, Idlib, dan Daraa Latakia pada Selasa (11/2) dan menewaskan sejumlah besar mereka, demikian dilaporkan kata kantor berita resmi Suriah SANA.

Militer Suriah juga menyita berbagai jenis senjatadari militantermasuk senapan mesin berat, peluncur roket dan bahan peledak.

Sejumlah mobil yang dilengkapi dengan senapan mesin berat di propinsi Idlib dan Latakiadisita militer Suriah.

Di Idlib, sebuah sumber militer menyebutkan bahwa militer menghancurkan sebuah terowongan sepanjang 300 meter yang digunakan oleh militan untuk mentransfer dan menyimpan senjata dan amunisi di wilayah Maarat al-Numan.

Di pedesaan Daraa, pasukan Suriah menembak mati 28 militan.

Pasukan pemerintah baru-baru ini telah melancarkan operasi pembersihan sukses di seluruh negeridanmenimbulkan kerugian besar pada pihak militan.

Hasil penyelidikan terbaru ini oleh berbagai media mengungkap bahwa militan menggunakan stimulan amfetamin untuk tetap dapat berperang dalam pertempuran melelahkan melawan pasukan pemerintah.

Kelompok al-Qaeda juga menggunakan obat perangsang untuk para anasirnya dalam serangan di malam hari dan terlibat dalam pertempuran yang mengerikan. (SHI/IRIB)

0 komentar:

Posting Komentar

Breaking News
Loading...
Pesan Cepat
Press Esc to close